Seperti Sebatang Emas yang Selalu Ingin Disepuh dengan Api


Seperti Adam-Mu, Tuhanku
Anugerahi pengembaraan panjang yang ketemu
Seperti Habil-Mu, Tuhanku
Anugerahi mengalah demi menyambut burung gagak-Mu
Seperti Idris-Mu, Tuhanku
Anugerahi kreativitas dan ilmu
Seperti Nuh-Mu, Tuhanku
Anugerahi perahu
Seperti Ibrahim-Mu, Tuhanku
Anugerahi menolak Jibril demi menyambut api sejuk-Mu
Seperti Ismail-Mu, Tuhanku
Anugerahi kambing pengganti leherku
Seperti Ya’qub-Mu, Tuhanku
Anugerahi pakaian penyembuh buta batinku
Seperti Yusuf-Mu, Tuhanku
Anugerahi sumur dan penjara
Sehingga mengelola negara tidak berdasar nafsu
Seperti Ayyub-Mu, Tuhanku
Anugerahi sakit seperti tak tersembuhkan dan pengkhianatan
Sehingga bisa bersabar dan memaafkan
Seperti Musa-Mu, Tuhanku
Anugerahi pingsan di hadapan-Mu
Seperti Harun-Mu, Tuhanku
Anugerahi kemerdekaan dalam kesetiaan
Seperti Daud-Mu, Tuhanku
Anugerahi seruling penjinak besiku
Seperti Sulaiman-Mu, Tuhanku
Anugerahi hud-hud-Mu
Seperti Yunus-Mu, Tuhanku
Anugerahi ikan penelan putus asaku
Seperti Yahya-Mu, Tuhanku
Anugerahi benteng pelindung dari godaan
Seperti Isa-Mu, Tuhanku
Anugerahi cinta kasih dan kebersahajaan
Seperti Muhammad-Mu, Tuhanku
Anugerahi jaga dalam tidurku
Seperti diriku, Tuhanku
Anugerahi bangunan kehendak-Mu
Di atas sepetak tanah yang tadi kusebut sebagai diriku

Pojokwatru,23 April 2013 – 05.36

About the author

Faishal Himawan
(Tidak) pernah TK, pernah nyantri di Gontor, pernah ngustadz di Banyuwangi, pernah berkeliling jualan krupuk di Aikmel-Lombok Timur, pernah kuliah Tafsir-Hadits di Sunan Ampel Surabaya, pernah menjadi operator warnet di Surabaya, pernah sebentar mbantu-mbantu Bangbangwetan periode pertama, pernah coba-coba buka usaha di Mojokerto, pernah "kerja-bakti" 3 bulan di Blora sebelum mendapat gaji pegawai negeri, pernah ke sana-kemari 2 tahun di Randublatung "hanya demi" terlaksananya sebuah "berita": akan ada 2 orang yang berkonspirasi untuk menyiasati. Saat ini sedang menyamar sebagai penyuluh KKB di Kec. Sambong Kab. Blora.

0 comments:

Template by Clairvo Yance
Copyright © 2013 KapaBilitaS and Blogger Themes.